Monday, June 27, 2016

Stencil photo Kayu (Wooden Stencil photo)

STENCIL KAYU (WOODEN STENCIL)



Ulasan kita kali ini adalah mengenai stencil kayu yang telah dilakukan oleh penulis. Berdasarkan pengertian stencil adalah teknik seni yang menggunakan cetakan sebagai alat utamanya. Seni stensil termasuk salah satu cabang dari seni rupa. Pada awal perkembangannya teknik stensil digunakan untuk keperluan sablon, tanda instansi ataupun plat kendaraan. Penggunaan teknik stensil biasa memakai peralatan seperti pola kertas dan cat semprot. Karena prosesnya yang menggunakan pola tetap, gambar stensil sering ditampilkan berulang-ulang, contohnya pada media tembok. Seni stensil lahir sebagai media kritik kehidupan perkotaan, seperti di Inggris, seni stensil banyak muncul di tempat umum seperti bangunan bekas, lorong kereta bawah tanah, dan tembok-tembok kota. Dalam perkembangannya seni stensil tidak hanya berupa hasil cetakan cat semprot namun juga tampil pada gambar-gambar di majalah, komik, dan media cetak lainnya. Kekuatan pesan seni stensi terletak pada tampilan visual yang sederhana seperti wajah atau sosok, maupun penggunaan satu warna saja. Pesan di dalam seni stensil sering dijadikan sebagai media propaganda pada ruang publik.

Berdasarkan dari pengalaman penulis dalam mengerjakan stencil adalah suatu karya seni rupa yang dapat menjadi suatu alternatif yang sangat unik dalam pencetakan karya photography. Keunikan dari stencil adalah suatu potongan atau bilahan yang tidak lengkap yang mewakili suatu objek tertentu dengan menyeruluh.

Jika penulis membandingkan antara alternatif-alternatif pencetakan karya seni rupa. Maka penggunaan stencil sangat penulis anjurkan untuk menjafi proyek alteenatif seni percetakan photography. Sebelumnya penulis memberikan alternatif lain seperti wood photo transfer dan wood burning (belum dipost).

Contoh wooden stencil karya penulis (semua hasil projek disertai dengan bas relief carving)


Stencil kayu dengan ukuran sangat besar pernah dibuat untuk Melly Malinda Amela dan Jean Jacques Amella dengan ukuran 157 cm x 75 cm. Dengan ukuran sebesar itu yang terbuat dari kayu utuh tanpa sambungan, penulisa belum pernah melihat stencil kayu dengan sebagai alternatif pencetakan photo yang lebih besar. Tolong kasih infonya buat pembaca jika ada yang lebih besar ya...






Hubungi langsung jika ada minat untuk pembuatan wooden photo stencil langsung
Nopan Gunawan +6281321944356




No comments:

Post a Comment